Sunday, July 2, 2017

Cerdas Bahasa

Aisyah memperhatikan sebuah wadah yang biasa digunakan sebagai tempat amplop undangan pernikahan. Sepertinya dia tertarik dengan benda yang dipegang oleh tantenya itu. Dia mengira benda tersebut adalah mainan, atau paling tidak, cocok dijadikan sebagai mainan. Hasrat memilikinya muncul. Dia lantas berujar kepada Tante Misnah yang sedang memegang benda tersebut, "Boleh saya bawa pulang ke rumahku?"

Kalimat Aisyah di atas tidak hanya sekedar menunjukkan keindahan bahasa seorang anak usia 2,5 tahun, tapi juga memperlihatkan kecerdasannya dalam menggunakan bahasa yang halus. Aisyah bisa saja menggunakan kalimat lain seperti: "Minta ma' itu nah, Tante Inna?" atau "Mauka (mainan) itu, Tante Inna." 

Dalam sebuah kesempatan, Aisyah pernah ikut Ummi ke Soroako untuk menghadiri sebuah kegiatan Salimah, sebuah organisasi wanita Indonesia. Seorang kepala SDIT di Makassar, B' Irmawati Tahir, seringkali bersama-sama dengan Aisyah karena mengikuti kegiatan yang sama. Mereka ketemu dan berinteraksi di lokasi kegiatan, di kamar tidur, bahkan di dalam bus saat perjalanan pulang ke Makassar. Bu Irma sering mengamati tutur bahasa Aisyah, sehingga dia menyampaikan kepada Ummi "Saya perhatikan, Aisyah ini punya kecerdasan bahasa, Bu Inayah".

No comments:

Keluarga NHA

Keluarga NHA