Tuesday, June 24, 2008

Sebutan Hilmi yang sudah lama dinanti

Perkembangan Hilmi tidak kalah membanggakannya dengan perkembangan Nadya, kakaknya. Perkembangan Hilmi banyak terbantu dengan keinginannya untuk bisa memiliki apa yang dimiliki kakaknya. Hilmi mau tau apa yang diketahui kakaknya. Kalau Nadya sedang belajar mengenal jenis-jenis buah melalui poster yang kami tempel di pintu lemari es, Hilmi akan ikut menunjuk-nunjuk poster, seakan-akan ingin menanyakan nama buah yang ditunjuknya. Ummi bisa disebut sebagai 'tokoh utama' yang paling berperan membimbing mereka mengetahui segala sesuatu.
Setelah mengajarkan nama-nama anggota tubuh manusia (mata, telinga, mulut, dan sebagainya), ummi mulai mengajarkan macam-macam suara hewan pada Hilmi. Pekan lalu adalah periode awal kemampuan Hilmi menirukan suara sesuatu. Hilmi sudah pandai meniru suara kucing, anjing, bebek, sapi, ayam, kambing, macan, dan beberapa hewan-hewan yang dia kenal.
Saat ini, Hilmi sudah setahun plus lima bulan. Kami memperkirakan, kemampuan Nadya dan Hilmi tidak akan jauh beda, sebagaimana usianya yang hanya selisih 13 bulan.
Kemarin, perkembangan Hilmi dalam hal meniru suara dan mengucapkan kata-kata memasuki tahapan yang sudah lama kami nanti-nantikan. Hilmi sudah bisa memanggil abi dan umminya. Sore kemarin, saat sedang santau di beranda belakang rumah, tiba-tiba Hilmi muncul dari ruang keluarga sambil memanggil umminya. "mmi..mmi..". Hati ummi berbunga-bunga. Ummi tidak 'lupa daratan'. Segera saja, dia menguji kemampuan Hilmi. "Coba panggil abi, nak. Bilang 'abi', bujuknya. "Abi..abii..". Subhanallah!!! Ternyata Hilmi bisa. Maka saat itu juga kami menobatkan Hilmi sebagai 'pangeran' di dalam hati kami.

No comments:

Keluarga NHA

Keluarga NHA